Bahasa  
Website resmi Departemen Biologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam IPB

Pencarian

triangle

Berita

Seorang Ahli Protein Datang ke IPB

  • 11 Oktober 2017
  • Terakhir diubah pada 26 Oktober 2017

Hari ini, Assoc. Prof. Susumu Uchiyama dari Osaka University Jepang hadir di depan puluhan mahasiswa Institut Pertanian Bogor. Dia yang merupakan bagian dari Department of Biotechnology, Graduate School of Engineering, Osaka University, Japan, menjelaskan protein kepada para mahasiswa. 

Pada kegiatan yang diadakan di Auditorium FMIPA ini, dia berhasil memukau para mahasiswa tentang proteomik dari pengetahuan dasar hingga peralatan untuk mempelajarinya. Dia juga menjelaskan tentang proteomik kromosom dan bagaimana membuat ekstraknya. 

Kegiatan kuliah tamu ini adalah bagian dari World Class Professor Program Scheme A dan diselenggarakan atas kerjasama Tropical Biopharmaca Research Center LPPM IPB dan Departemen Biologi.

Eksport Artikel

Sebarkan artikel ini