Bahasa  
Website resmi Departemen Biologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam IPB

Pencarian

triangle

Berita

SMA Negeri 1 Tanjungpandan dan MA Muhammadiyah Gantung-Belitung, eksplor Biodiversitas

  • 14 November 2019
  • Terakhir diubah pada 14 November 2019

Departemen Biologi yang dipimpin oleh ketua departemen Biologi, Dr.Miftahudin, telah melaksanakan program pengabdian kepada masyarakat yang dilaksanakan pada Rabu, 23 Oktober 2019 di SMA Negeri 1 Tanjungpandan, Belitung.

Acara tersebut dipandu oleh Hirmas Fuady Putra, M.Si, yang merupakan alumni SMAN 1 Tanjungpandan. Kegiatan diawali dengan presentasi pengenalan profil IPB dan biologi IPB yang meliputi aktivitas kampus, kurikulum, dan profil staf pengajar secara umum.

Pada kesempatan tersebut, Departemen Biologi mengajarkan kepada para siswa-siswi mengenai pentingnya menjaga biodiversitas hayati dan potensinya untuk dikembangkan lebih lanjut, terutama potensi karagaman hayati di Belitung.

Setidaknya 3 dosen biologi terlibat dalam kegiatan ini, yaitu Dr. Rika raffiudin memperkenalkan mengenai keragaman dan teknik budidaya lebah madu yang tidak bersengat di Belitung. Antusiasme siswa semakin meningkat ketika mereka diajarkan untuk mengetahui pola wajah rata-rata di kelas melalui praktik langsung mengamati wajah rata-rata 5 siswa dikelas. Kajian morfometrik wajah manusia ini disampaikan oleh Dr. Berry Juliandi.

Selain materi diatas, siswa- siswi juga melakukan praktik untuk mengamati struktur mikroskopis tanaman dan serangga dengan menggunakan portable microscope, bersama dengan Dr. Triadiati.

Kegiatan pengabdian masyarakat juga berlanjut pada Selasa, 29 Oktober 2019 di MA Muhammadiyah, Belitung Timur. Kedatangan Departemen Biologi di sekolah ini disambut dengan tarian tradisional yang ditampilkan oleh siswa-siswi SMA.

Selain Dr. Triadiati, Dr. Nisa Rachmania dan Dr. Kanthi Arum Widayati juga turut memberikan penjelasan masing-masing mengenai Biopori dan BioBlitz (belajar biodiversitas di Lingkungan). biopori merupakan teknologi sederhana untuk meningkatkan daya resap air pada tanah, sedangkan bioblitz adalahmetode ekplorasi biodiversitas alam, dapat dilakukan per bulan, per musim, maupun per waktu.

 

Eksport Artikel

Sebarkan artikel ini