Bahasa  
Website resmi Departemen Biologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam IPB

Pencarian

triangle

Berita

Hadapi Pandemi, IPB University, PemKab Belitung dan Univ of Nottingham Rumuskan Riset Bersama

  • 11 Juni 2020
  • Terakhir diubah pada 11 Juni 2020

Kamis, 4 Juni 2020, Pemerintah Kabupaten Belitung mengadakan rapat online dengan Departemen Biologi IPB University, dan University of Nottingham, Inggris. Selain dihadiri oleh Para pimpinan Departemen Biologi, FMIPA, dan IPB University, dan segenap Jajaran PemKab Belitung, forum ini juga dihadiri oleh beberapa pihak dari Inggris, diantaranya: Dr Jason Feehily (Director of Knowledge Exchange), Dr Bagus Muljadi (Director of Indonesia Doctoral Training Partnership), Dr Sally Zhou (Asia Business Centre UoN), dan Ms Rebekah King (Communication Officer Indonesia Doctoral Training Partnership). Dalam rapat tersebut, dibahas kelanjutan kerjasama ketiga pihak dalam bentuk proyek riset bersama, yang bertajuk "Resilience Againts Pandemic". Proyek kerjasama ini bertujuan untuk menemukan model terbaik resiliensi wilayah terhadap kemungkinan pandemi di masa depan. Keterlibatan peneliti nasional dan internasional dalam proyek ini akan memberikan pendekatan multidisiplin dalam mewujudkan resiliensi wilayah tersebut. Dengan demikian, diharapkan Belitung akan menjadi daerah model yang komprehensif dalam resiliensi suatu pandemi. Proyek ini akan menggunakan pendanaan berbagai pihak, mulai dari pemerintah Indonesia, pemerintah Inggris, universitas, pemerintah daerah, bahkan industri dalam upaya hilirisasi hasil riset nantinya. Ketiga pihak dalam rapat menyatakan kesiapannya dan akan segera membuat detail matriks pelaksanaannya beserta dokumen yang diperlukan. Semoga harapan bersama mewujudkan Belitung memiliki resiliensi pandemi yang lebih kuat akan tercapai ke depan.

 

Eksport Artikel

Sebarkan artikel ini